Tampil di JFW 2018, Zaskia Sungkar Keluar dari Zona Nyaman
JAKARTA, iNews.id – Zaskia Sungkar tampil berbeda di perhelatan Jakarta Fashion Week (JFW) 2018. Ingin keluar dari zona nyaman, kali ini ia memamerkan karya busana lebih berwarna yang terangkum dalam koleksi Hue Pops.
Ajang Jakarta Fashion Week (JFW) kembali digelar. Sederet desainer pun turut meramaikan pesta mode tahunan yang kali ini mengambil lokasi acara di Senayan City Mall, Jakarta.
Selebriti sekaligus desainer yang ikut ambil bagian di acara ini adalah Zaskia Sungkar. Istri dari aktor tampan Irwansyah ini sudah dari 2014 berpartisipasi di JFW. Khusus tahun ini, karya yang ditampilkannya berbeda dari biasanya, di mana koleksinya lebih identik dengan warna hitam, putih, dan abu-abu.
Zaskia rupanya ingin keluar dari zona nyaman lewat koleksi yang diberi judul Hue Pops. Koleksinya kali ini lebih berwarna, seperti merah, kuning, dan pink.
"Desain aku kan biasanya menggunakan warna-warna monochrome, seperti hitam dan putih. Kali ini, aku harus keluar dari zona nyaman dan mengeluarkan koleksi Hue Pops dengan warna-warna berani," kata Zaskia Sungkar ditemui iNews.id di gelaran JFW 2018, Fashion Atrium, Senayan City Mall, Jakarta, Minggu 22 Oktober 2017.
Zaskia sendiri saat itu mengenakan setelan busana berwarna mencolok, yakni mustard. Ia mengaku di JFW kali ini mulai membuka diri mendesain busana-busana dengan warna lebih berani.
"Meskipun menampilkan warna-warna lebih colorful, tapi tetap tidak keluar dari ciri khas aku, yaitu monochrome," imbuhnya.
Hal itu terlihat dari koleksi Zaskia Sungkar berkolaborasi dengan Wardah Cosmetic yang mengusung konsep Color Euphoria. Meski busananya berwarna-warni, Zaskia tetap menyisipkan palet hitam-putih dengan berbagai pattern di setiap koleksi sebagai ciri khasnya.
Ada tiga warna yang ditonjolkan Zaskia dalam koleksinya kali ini, yakni merah yang mewakili sisi kemandirian dan keberanian seorang wanita, kuning sebagai gambaran karakter wanita yang cheerful, dan pink menggambarkan sisi feminin dan romantisme. Selain itu, ada juga warna cokelat sebagai refleksi dari kesederhanaan dan kerendahan hati.
Koleksi tersebut dipadukan dengan make-up look charming yang terinspirasi dari sosok perempuan kuat dan pemberani. Juga dengan paduan warna bibir merah menyala, serta permainan garis mata berwarna lembut.
Selain Zaskia Sunkar, Color Euphoria juga menampilkan sejumlah desainer ternama lainnya, seperti Barli Asmara, Dian Pelangi, dan Ria Miranda. Dalam show tersebut, juga dimeriahi dengan kehadiran Tatjana Saphira sebagai muse Zaskia Sungkar, Mesty Ariotedjo untuk Ria Miranda, Dewi Sandra untuk Barli Asmara, dan Inneke Koesherawati yang mengenakan koleksi Dian Pelangi.
Editor: Tuty Ocktaviany