Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kronologi Lengkap Penangkapan Onadio Leonardo Terkait Narkoba Jenis Ganja
Advertisement . Scroll to see content

Terungkap! Onadio Leonardo Ditangkap Polisi Bareng Istri

Jumat, 31 Oktober 2025 - 15:10:00 WIB
Terungkap! Onadio Leonardo Ditangkap Polisi Bareng Istri
Onadio Leonardo dan Beby Leonardo. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Polisi membenarkan bahwa Onadio Leonardo alias Onad ditangkap polisi terkait narkoba bersama istrinya, Bebi Leonardo alias Beby Prisilia. Kabar ini langsung mengejutkan publik. 

Sebab, Beby Leonardo belum lama ini melahirkan anak kedua berjenis kelamin perempuan pada September 2025. Belum diketahui apakah Beby mengonsumsi narkoba atau tidak dalam perkara ini. 

"Benar (istri Onadio Leonardo, Beby Prisilia), ikut diamankan juga," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Brigjen Pol Ade Ary Syam Indradi, Jumat (31/10/2025).

Meski begitu, Ade Ary belum menjelaskan secara rinci keterlibatan dari istri Onadio Leonardo dalam kasus tersebut.

Sebelumnya, polisi menyebutkan Onad ditangkap bersama tiga orang lainnya.

"Kemarin dalam proses rangkaian penangkapan ini, diamankan total ada 3 orang yang diamankan," ujar dia. 

Ade Ary menjelaskan, Onad ditangkap di sebuah perumahan di kawasan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan bersama satu orang lainnya. Sementara, satu orang lain ditangkap di kawasan Sunter, Tanjung Priok, Jakarta Utara. 

Ade Ary menambahkan, polisi menyita barang bukti ganja dari penangkapan artis Onadio Leonardo. Termasuk ada ekstasi dalam kondisi habis yang diduga sudah digunakan.

"Di TKP ditemukan satu lembar vapor, satu plastik klip berisi batang ganja, satu boks kecil, dan tiga HP," ujar dia.

"Berdasarkan hasil pendalaman di lapangan, maka barang bukti ekstasi sudah habis. Karena diduga dipakai. Yang ditemukan hanya ada beberapa sisa ganja di dalam plastik," tambah Ade Ary. 

Editor: Muhammad Sukardi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut