Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hadiri Rakernas Perindo, Raffi Ahmad Sebut Komunikasi Jadi Kunci Capai Kesuksesan
Advertisement . Scroll to see content

Trauma Nagita Keguguran, Raffi Sempat Ragu Umumkan Kehamilan sang Istri

Jumat, 16 April 2021 - 20:58:00 WIB
Trauma Nagita Keguguran, Raffi Sempat Ragu Umumkan Kehamilan sang Istri
Nagita Slavina bersama Raffi Ahmad dan Rafathar. (Foto: iNews.id)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Pernah trauma Nagita Slavina keguguran, Raffi Ahmad sempat memilih merahasiakan kehamilan anak keduanya. Untungnya, setelah konsultasi dengan dua dokter di RS Bunda, Nagita dan Raffi akhirnya optimis mengumumkan kabar bahagianya pada Jumat (16/4/2021). 

Kabar kehamilan Nagita, diakui Raffi sudah diketahui sejak beberapa minggu lalu. Pengakuan Raffi itu terekam dalam Instagram Story @raffinagita1717 sekitar satu jam lalu. 

Dalam Instagram Story Raffi juga menanyakan bagaimana reaksi netizen mendengar kabar kehamilan mama Gigi. “Bagaimana surprise hari ini. Sebenarnya kami sudah mengetahui kalau Nagita hamil sejak beberapa minggu lalu. Tetapi karena trauma, jadi kami pilih merahasiakan dahulu.” 

Raffi juga membongkar fakta bahwa Nagita sebelumnya pernah hamil. Namun kehamilan tidak bertahan lama. Nagita pun mengalami keguguran. Pengalaman itu membuat Nagita trauma. 

“Nagita takut keguguran lagi. Makanya setelah konsultasi dengan dr Ivan dan dr Puspa di RS Bunda, barulah Nagita percaya diri untuk mengumumkan kehamilan,” kata Raffi. 

Meski awalnya sempat berencana merahasiakan, kini Raffi dan Nagita justru bersyukur karena banyak yang memberikan doa. Satu di antaranya adalah Eko Patrio

“Selamat ya Raffi untuk anak keduanya. Sehat-sehat ibunya,” kata Eko.

Editor: Elvira Anna

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut