Yuk! Intip Cara Kerja Unik Pawang Hujan Bersama Subhi Rauf Di Morning Update iNews
JAKARTA, iNews.id - Aksi Rara Isti Wulandari mencuri perhatian dunia. Pertandingan MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika sempat terhenti sekitar 1 jam karena hujan deras.
Kemudian saat hujan turun, muncul sosok wanita sebagai pawang hujan berjalan di lintasan balap sambil memukul mangkuk berwarna emas, membawa dupa dan membaca mantra.
Tak sedikit yang memuji aksi wanita ini. Namun, ada pula yang menghujatnya karena aksinya mengusir dan mencegah hujan itu dinilai memalukan dan musyrik, tetapi media asing malah memuji aksinya tersebut, karena Rara berhasil menghentikan hujannya sehingga pertandingannya kembali berlangsung.
Nah penasaran bagaimana pekerjaan pawang hujan sesungguhnya? Mengapa dia bisa menghentikan dan menunda turunnya hujan? Morning Update menghadirkan Subhi Rauf sebagai ahli pawang hujan yang akan menjelaskan tentang profesi unik ini dan cara kerjanya.
Saksikan selengkapnya hanya di Morning Update, ada apa hari ini? Pada Selasa, 22 Februari 2022, pukul 07.00 WIB bersama host-host kesayangan kita, Lutfi Agizal dan Haifa Nafisa hanya di iNews. Program ini juga dapat disaksikan melalui laman www.rctiplus.com dan aplikasi RCTI+.
#iNews #MorningUpdate #LutfiAgizal #HaifaNafisa #SubhiRauf #PawangHujan #RaraIstiWulandari #MotoGP #Mandalika #Lombok #Indonesia
Editor: Dyah Ayu Pamela