PALM BEACH, iNews.id - Donald Trump mengumumkan akan maju dalam Pilpres AS 2024. Dia kemungkinan besar akan berhadapan kembali dengan Joe Biden yang sudah beberapa kali memberi sinyal akan mempertahankan jabatannya.
"Untuk membuat Amerika kembali hebat, malam ini saya mengumumkan pencalonan saya sebagai presiden Amerika Serikat," kata Trump, dalam pidatonya di Palm Beach, Florida, pada Selasa (15/11/2022) malam waktu setempat.
Dalam pidatonya Trump kembali mengkritik pemerintahan Joe Biden serta mengungkap kembali pencapaiannya semasa menjadi presiden AS.
"Dua tahun lalu kita adalah bangsa yang besar dan sebentar lagi kita akan menjadi bangsa yang besar lagi," ujarnya.
Editor: Anton Suhartono