JAKARTA, iNews.id - Sesosok bayi perempuan yang baru lahir ditemukan terbungkus plastik di dalam gerobak sampah oleh warga Jalan Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat.
Penemuan bayi berawal saat seorang pekerja pengangkut sampah mendengar suara tangisan bayi di dalam gerobak sampahnya. Saat plastik dibuka ditemukan bayi perempuan yang diperkirakan berusia sekitar tiga hari.
Meski Selalu Dikawal 2 Penjaga dan Memiliki Sel Terpisah, Sarkozy Sebut Kehidupan di Penjara seperti Mimpi Buruk
Warga langsung membawa bayi malang itu ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Beruntung kondisi bayi dalam keadaan sehat dan kini masih dalam penanganan rumah sakit.
Polsek Tambora yang menangani kasus tersebut telah memeriksa sejumlah saksi dan mengamankan rekaman kamera pengawas (CCTV) di sekitar lokasi untuk menangkap pelaku pembuangan bayi ini.
Sementara itu di Ogan Ilir, Sumatera Selatan, warga dan mahasiswa di Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Sriwijaya (Unsri), digemparkan dengan penemuan bayi berjenis kelamin laki-laki yang dibuang di semak belukar. Bayi dengan berat 2,6 kilogram (kg) dan dan panjang 46 sentimeter ini langsung dievakuasi dan mendapat perawatan tim medis klinik kampus Unsri.
Polisi yang datang ke lokasi berhasil menangkap pelaku pembuang bayi yang tidak lain adalah ibu kandungnya. Diketahui pelaku merupakan mahasiswi Fakultas Teknik Pertambangan Unsri yang berasal dari Papua. Menurut polisi pelaku tega membuang bayinya karena malu telah hamil di luar nikah.
Pihak Unsri belum mau memberikan komentar terkait penemuan bayi yang dibuang oleh salah satu mahasiswinya tersebut. Sementara bayi laki-laki dan pelaku yang merupakan ibu kandungnya masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Bhayangkara Ogan Ilir.
Video Editor: Alvian Surya
Editor: Dani M Dahwilani