Bubarkan Sahur on the Road, Polisi Temukan Sabu
Minggu, 03 Juni 2018 - 15:20:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Kelompok anggota Sahur on the Road (SOTR) yang hendak tawuran dibubarkan Tim Pemburu Preman Polres Jakarta Barat (Jakbar) di Jalan Brijen Katamso, Palmerah, Jakarta Barat, Minggu (3/6/2018) dini hari WIB. Saat diperiksa, salah seorang kedapatan membawa narkotika.
Kecurigaan petugas bermula ketika melihat salah seorang pemuda yang melarikan diri ke gang sempit. Setelah ditangkap dan diperiksa isi tasnya, petugas menemukan narkoba jenis sabu. Selain itu, pelaku juga membawa obat terlarang jenis Tramadol.
Guna kepentingan pemeriksaan, pelaku dan barang bukti narkoba dibawa ke Polres Jakbar.
Video Editor: Khoirul Anfal
Editor: Dani M Dahwilani