Detik-Detik Evakuasi Eskavator Terguling Timpa JPO di Tebet Jaksel
Rabu, 23 September 2020 - 11:21:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Petugas mengevakuasi eskavator milik Dinas Tata Air yang menimpa Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di Ruas Abdullah Syafei Tebet, Jakarta Selatan (Jaksel). Evakuasi mengerahkan satu unit crane untuk membantu mengembalikan eskavator ke posisi semula.
Diketahui, eskavator terguling karena salah satu operator mengantuk ketika akan menaikkan ke atas truk. Proses evakuasi juga sempat membuat kemacetan.
Sebelumnya, eskavator tersebut akan dipindah ke pintu air Manggarai. Berikut video selengkapnya.
Video Editor: Ifaldi Musyadat
Editor: Dani M Dahwilani