Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Read Next : Diduga Menyimpang, Ratusan Warga Geruduk Rumah Pengajian di Bekasi
Advertisement . Scroll to see content
Advertisement . Scroll to see content

BEKASI, iNews.id - Kebijakan one way di tol Cikampek pada momen arus balik lebaran 2022 menimbulkan kemacetan di jalan arteri. Kondisi ini dikeluhkan sejumlah warga Kota Bekasi karena terganggu aktivitasnya, Sabtu, (7/5/2022). Beberapa diantaranya terpaksa harus terjebak kemacetan panjang saat hendak halal bi halal dengan kerabat. 

Tak hanya itu, volume kendaraan yang padat di beberapa titik membuat aktivitas pengemudi ojek ikut terhambat. Pantauan MPI Pkl 09.15 pagi di sepanjang jalan Cut Mutia ke arah terminal kota Bekasi terjadi kemacetan cukup panjang. Kendaraan bus lintas provinsi dan mobil pribadi mendominasi jalanan.

Seperti diketahui, tiga gerbang tol di Kota Bekasi yakni Bekasi Barat, Bekasi Timur, dan Pondok Gede ditutup. Langkah ini untuk memperlancar skema one way dalam rangka arus balik lebaran 2022.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Related News

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut