JAKARTA, iNews.id - PT Hyundai Motors Indonesia memperkenalkan gebrakan baru dengan meluncurkan mobil listrik terbaru, IONIQ 5. IONIQ 5 dipamerkan di ajang Pameran IIMS 2022 sebagai langkah bersejarah di industri otomotif Tanah Air.
IONIQ 5 menjadi mobil listrik murni pertama yang diproduksi secara massal di Indonesia. Peluncuran mobil listrik Hyundai IONIQ 5 diresmikan langsung oleh Presiden Jokowi di pabrik milik HMID, Bekasi (16/3/2022).
Mobil EV Hyundai IONIQ 5 dipastikan menjadi salah satu mobil yang digunakan selama KTT G20 pada Oktober-November 2022.
Editor : Dani M Dahwilani
Follow Berita iNews di Google News