JAKARTA, iNews.id - Perjalanan karier Anneth Delliecia Nasution di dunia musik memang tidak semulus yang dibayangkan. Sebelum menjadi juara Indonesian Idol 2018, Anneth telah dua kali mengikuti ajang pencarian bakat menyanyi.
Dara cantik berusia 14 tahun dari Manado ini pun mencoba mengikuti audisi Indonesian Idol Junior 2018 dengan mendaftar secara online. Lolos dari situ, babak demi babak dia mencuri perhatian juri dan penonton hingga menjadi juara.
Meski telah sukses, Anneth masih mempunyai impian lain yang ingin segera diwujudkan. Anneth berharap karier dan sekolahnya berjalan lancar secara berbarengan dan impian untuk go international segera terwujud.
Video Editor: Muarif Ramadhan
Cameraman: Irfandi, Faisal Reza
Editor: Tuty Ocktaviany