JAKARTA, iNews.id - Pemerintah menyiapkan plaform telemedis untuk membantu konsulatsi medis bagi para pasien positif korona yang menjalani isolasi mandiri di rumah. Melalui telemedis pasien korona yang melakukan isolasi mandiri tidak perlu berkunjung ke rumah sakit.
Konsultasi jarak jauh dengan menggunakan aplikasi ini akan membantu proses penyembuhan pasien yang melakukan isolasi mandiri. Selama proses isolasi mandiri, pasien akan dipantau serta mendapatkan bimbingan dari tenaga medis secara terus menerus.
Selain konsultasi medis dari petugas kesehatan, pasien juga akan menerima pesan yang harus dilakukan selama di rumah atau menerima instruksi kapan harus melakukan pemeriksaan selanjutnya.
Video Editor: Ifaldi Musyadat
Editor: Dani M Dahwilani