JAKARTA, iNews.id - Menyusul penumpukan calon penumpang Kereta Rel Listrik (KRL) atau yang dikenal Commuterline di Stasiun Duri, Jakarta Barat, pihak stasun menambah tiga operasional kereta dari semula delapan menjadi 11 perjalanan.
Wakil Kepala Stasiun Duri Edy Kurnianto mengungkapkan untuk mengatasi kepadatan penumpang di Stasiun Duri, pihaknya telah melakukan rekayasa passanger crossing di stasiun tersebut.
Selain dikarenakan adanya pembagian jalur antara KRL Tangerang - Duri dengan kereta yang menuju Bandara Soekarno Hatta, kondisi peron yang sempit juga diakui turut menjadi faktor yang harus dibenahi.
Untuk itu, pihaknya telah menambah jumlah perjalanan dari delapan menjadi 11 perjalanan kereta yang terbagi dalam dua jadwal.
Video Editor: Khoirul Anfal
Editor: Dani M Dahwilani