Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Read Next : Wapres Gibran: Keluarga Besar Muhammadiyah Telah Sangat Membantu Saya
Advertisement . Scroll to see content
Advertisement . Scroll to see content

SOLO, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi membuka Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah. Kegiatan digelar di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Sabtu (19/11/2022).

Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah akan dilangsungkan hingga Minggu 20 November 2022. Pembukaan Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ditandai dengan penekanan tombol di layar monitor oleh Presiden Jokowi dengan didampingi sejumlah pejabat negara.

Adapun, pejabat negara yang turut mendampingi yakni, Ketua DPR RI, Puan Maharani. Kemudian, Menko PMK Muhadjir Effendy, Sekretaris Kabinet Pramono Anung; Ketua Umum Muhammadiyah Haedar Nashir, Ketua Umum Aisyiyah Siti Noordjannah Djohantini; serta Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo.

Muktamar rencananya akan ditutup oleh Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin pada, Minggu (20/11/2022).

Editor: Wahyu Triyogo

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Related News

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut