Puluhan Pendeta GPdI Berdemo dan Nyaris Baku Hantam di Tanjung Priok
Selasa, 28 Maret 2023 - 20:30:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Puluhan pendeta dari Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) menggeruduk kantor Majelis Pusat GPdI yang berada di Jalan Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Peristiwa ini terjadi pada Selasa (28/3/2023).
Mereka menuding pelaksana tugas ketua dan sekertaris Majelis Daerah Lampung yang dianggap konstitusional bahkan tidak ada dalam AD/ART. Mereka juga mendesak d Majelis Pusat agar segera melaksanakan Musyawarah Besar Luar Biasa dan mengamandemenkan AD/ART secara terbuka dan transparan.
Keadaan sempat memanas, saat sejumlah pendeta meminta masuk. Namun, keinginan yang diminta tidak digubris para pengurus.
Editor: Wahyu Triyogo