JAKARTA, iNews.id - Via Vallen kembali menuai kehebohan lantaran video klip single terbarunya disebut menjiplak karya milik artis Korea, IU. Penyanyi dangdut asal Sidoarjo tersebut dikecam netizen lantaran potongan-potongan video klip single ‘Kasih Dengarkanlah Aku’ mempunyai kemiripan dengan video klip IU ‘Above The Time’.
Gara-gara hal ini, Via Vallen menuturkan permintaan maafnya lewat media sosial dan menarik video klip tersebut dari YouTube. Saat ditanyakan terkait lagu tersebut, Via Vallen memilih untuk tidak berkomentar karena takut salah mengucap.
Video Editor: Ifaldi Musyadat
Editor : Tuty Ocktaviany
TAG :
via vallen
via vallen dihujat