Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Tank Merkava Israel Tembak Posisi Pasukan Penjaga Perdamaian UNIFIL di Lebanon
Advertisement . Scroll to see content

2 Drone Jatuh dan Meledak di Atas Benteng Hizbullah di Lebanon

Minggu, 25 Agustus 2019 - 11:19:00 WIB
2 Drone Jatuh dan Meledak di Atas Benteng Hizbullah di Lebanon
Ilustrasi serangan di Beirut. (FOTO: AN archives)
Advertisement . Scroll to see content

BEIRUT, iNews.id - Satu pesawat tak berawak (drone) jatuh dan satu lainnya meledak pada Minggu pagi di markas Hizbullah di selatan ibu kota Lebanon, Beirut. Hal itu dikonfirmasi seorang pejabat dari kelompok Syiah itu kepada AFP, Minggu (25/8/2019).

Insiden itu terjadi beberapa jam setelah Israel melancarkan serangan udara ke Suriah. Namun pejabat itu tidak dapat mengonfirmasi apakah pesawat itu milik Israel atau apakah mereka ditembak jatuh oleh Hizbullah.

Pasukan keamanan Lebanon menutup wilayah itu, beberapa puluh meter dari pusat media Hizbullah, ketika warga sedang berkumpul.

"Ada dua pesawat tanpa awak -yang pertama jatuh dan dinetralkan, yang kedua meledak," kata seorang pejabat Hizbullah, kepada AFP, tanpa menyebut nama.

Lebanon dan Israel secara teknis masih berperang, dan Lebaon secara teratur menuduh negara tetangganya itu melanggar wilayah udaranya dengan pesawat terbang dan drone.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut