2 Set Kerangka yang Diserahkan Korut Diidentifikasi sebagai Tentara AS
Kecuali sebuah label anggota militer, sisa-sisa jasad tersebut tidak memiliki ciri-ciri lain yang bisa indentifikasi dengan jelas, sehingga para ahli menggunakan berbagai teknik termasuk analisis DNA dan catatan gigi.
Setelah pertemuan puncak antara Presiden Donald Trump dan Kim Jong Un pada Juni di Singapura, Korut menyerahkan lebih dari 55 kotak yang berisi sisa-sisa kerangka tentara AS.
Salah satu kotak berisi kalung identitas militer AS, satu-satunya bukti nyata bahwa kotak-kotak tersebut mungkin berisi sisa-sisa kerangka warga Amerika.
Pakar forensik memerlukan waktu beberapa tahun untuk mengidentifikasi sisa-sisa kerangka dengan menggunakan catatan DNA dan gigi.
Pentagon menyatakan, pekan lalu para pejabat militer AS dan Korut mengadakan perundingan terkait pengembalian lebih banyak sisa kerangka tentara AS.
Editor: Nathania Riris Michico