5 Fakta Pilpres Amerika, dari Jumlah Pemilih hingga Waktu Pelantikan Presiden Baru
Jika tak ada hambatan, pemenang pilpres AS sebenarnya sudah bisa diketahui pada Selasa malam waktu setempat atau Rabu WIB. Ini berbeda dengan pilpres AS 2020 di mana penentuan pemenang baru terjadi beberapa hari setelah pilpres.
Anggota Electoral College akan berkumpul di ibu kota negara bagian masing-masing pada 17 Desember untuk menentukan suara bagi presiden dan wakil presiden.
Kemudian pada 6 Jan 2025, Kongres bersidang untuk mengesahkan pemenang Pilpres AS 2024. Proses ini akan mendapat pengawalan ketat menyusul tragedi 6 Januari 2021 di Gedung Capitol AS. Massa pendukung Trump menyerbut gedung tersebut untuk membatalkan pengesahan kemenangan Biden.
Setelah itu pada 20 Januari 2025, presiden baru akan dilantik di Gedung Putih.
Editor: Anton Suhartono