5 Kota Termahal untuk Ditinggali di Dunia, 3 Ada di Asia
Hong Kong menduduki peringkat keempat dalam laporan EIU tahun ini. Tingkat kejahatan di kota itu termasuk yang terendah di dunia, meski tercatat sebagai kawasan perkotaan terpadat di dunia.

Hong Kong adalah kota yang sangat populer untuk ditinggali bagi kalangan ekspatriat. Hal itu disebabkan penggunaan bahasa Inggris dalam komunikasi sehari-hari di sana, sehingga dapat dipahami secara luas. Kota itu juga memiliki suasana sosial yang dinamis dan menjadi rumah bagi salah satu ekonomi paling berkembang di dunia.
Di urutan kelima ada Kota Los Angeles. Salah satu fakta paling terkenal tentang Los Angeles adalah harga huniannya yang mahal. Walaupun begitu, hanya beberapa kota di AS yang mampu menawarkan kualitas hidup yang sama dengan kota tersebut.
Dengan wadah kesenian yang berkembang pesat, budaya yang begitu hidup, serta cuaca yang ideal sepanjang tahun, kota itu menawarkan pemandangan yang indah dan banyak hal untuk dilakukan.
Editor: Ahmad Islamy Jamil