Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Siapa Pemilik Emas UBS? Produsen Emas Ternama yang Berawal dari Toko Pasar
Advertisement . Scroll to see content

9 Pasar Paling Aneh di Dunia, Pria Jomblo Bisa Beli Calon Istri

Jumat, 04 Februari 2022 - 19:08:00 WIB
9 Pasar Paling Aneh di Dunia, Pria Jomblo Bisa Beli Calon Istri
Sembilan pasar paling aneh di dunia, salah satunya Pasar Spiderville, Kamboja. (Foto: wikimedia)
Advertisement . Scroll to see content

7. Smith Field Market, London

London merupakan kota besar di Eropa. Akan tetapi London juga menyimpan pasar paling aneh di dunia. Bukan bahan makanan lumrah yang diperjualbelikan, melainkan daging ayam, sapi atau babi yang dibentuk menyerupai potongan tubuh manusia.

Hal tersebut sangat mengerikan bagi pembeli yang punya tingkat jijik yang tinggi. Pasalnya, mereka akan membeli dan memakan daging yang dibentuk seperti kaki terpotong, jari-jari manusia yang putus hingga bola mata.

8. Pasar Gypsi, Bulgaria

Pasar ini cocok untuk pria yang masih jomblo atau belum memiliki pasangan hidup. Pasar yang hanya dibuka Bulan Maret ini menyediakan wanita-wanita cantik untuk dijadikan istri.

Sembilan pasar paling aneh di dunia, Pasar Gypsy Bulgaria. (Foto: The Sun)
Sembilan pasar paling aneh di dunia, Pasar Gypsy Bulgaria. (Foto: The Sun)

Wanita Bulgaria yang single akan berdandan secantik mungkin untuk menarik perhatian pria dengan ditemani orang tuanya. Pria dan orang tuanya akan berbincang dan diskusi terkait wanita yang akan dipilih sebagai pasangan dan menantu idaman.

9. Voodoo Fetish Market, Togo

Boneka voodoo merupakan barang mistis untuk ritual khusus suku di Afrika. Dewasa ini boneka voodoo diperjualbelikan di berbagai marketplace online ataupun di pasar-pasar tradisional.

Pasar Voodoo Fetish Market yang berada di Togo ini menjual berbagai macam boneka voodoo untuk keperluan ritual dan santet. Voodoo yang dijual memiliki bentuk dan ukuran yang beragam. 

Itulah sembilan pasar paling aneh di dunia. Jika mengunjungi salah satu negara yang memiliki pasar aneh itu, sempatkan diri kalian untuk menjadi salah satu konsumen dan membeli barang itu yaa.

Editor: Umaya Khusniah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut