Ada-Ada Saja, Gara-Gara Prank Foto Pistol Semua Penumpang Pesawat Dievakuasi
SAN FRANCISCO, iNews.id - Seluruh penumpang pesawat terpaksa dievakuasi akibat kelakuan konyol seorang pelaku prank. Pelakunya merupakan salah satu penumpang remaja yang mengirim foto pistol kepada beberapa penumpang lain melalui fitur AirDrop iPhone.
Peristiwa tersebut terjadi dalam penerbangan United Airlines di Bandara Internasional San Francisco menuju Orlando pada Kamis sore pekan lalu.
Para penumpang yang menerima foto pistol tersebut panik lalu menghubungi kru kabin. Petugas pun menghentikan penerbangan untuk melakukan penyelidikan yang memicu evakuasi semua penumpang.
Menurut laporan KNTV-TV, saat itu pesawat sedang berada di landasan untuk terbang.
Chris Beale, seroang pembawa acara radio dan, mengatakan kepada SFGATE, pesawat tertahan di landasan setelah beberapa penumpang melaporkan menerima foto tidak pantas. Pilot dengan cepat mengumumkan keadaan darurat meminta semua penumpan untuk turun.