Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Trump Aktifkan Lagi Penjara Horor Alcatraz untuk Penjahat Kelas Kakap
Advertisement . Scroll to see content

Alcatraz Pegunungan Rocky: Penjara yang Dirancang Runtuhkan Mental Penghuninya

Selasa, 23 Juli 2019 - 07:27:00 WIB
Alcatraz Pegunungan Rocky: Penjara yang Dirancang Runtuhkan Mental Penghuninya
Penjara "Supermax" di Colorado dikenal juga sebagai "Alcatraz pegunungan Rocky" karena lokasinya yang terpencil dan keamanan maksimumnya yang kejam. (FOTO: GETTY IMAGES)
Advertisement . Scroll to see content

COLORADO, iNews.id - Nama penjara ini adalah United States Penitentiary Administrative Maximum Facility, atau ADX Florence, dan dijuluki Supermax. Penjara ini terletak di pinggir pegunungan Rocky, di tanah gurun yang gersang di Colorado, Amerika Serikat (AS).

"Alcatraz di pegunungan Rocky" ini dianggap sebagai penjara dengan tingkat keamanan tertinggi di AS dan menjadi tempat bagi beberapa penjahat paling terkenal di negeri itu.

Termasuk di dalamnya mungkin Joaquin "El Chapo" Guzman, bekas pemimpin kartel obat terlarang Meksiko, yang dianggap musuh masyarakat nomer satu di Meksiko dan AS.

El Chapo yang disebut "kejam dan haus darah" oleh jaksa penuntut umum, mungkin hanya kalah tenar dari Pablo Escobar. El Chapo pernah dua kali melarikan diri dari penjara keamanan tertinggi di Meksiko dengan meggali terowongan sepanjang satu mil dari selnya.

Kini Alcatraz di pegunungan Rocky itu dianggap mampu menahan penjahat legendaris ini.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut