Ali Hussain Khan, Pria asal India yang Terlihat Seperti Lansia Sejak Usia 2 Tahun
“Ketika dia (Ikramul) meninggal, saya menangis selama berminggu-minggu dan tidak bisa makan. Tapi saya sadar saya akan melakukan ketidakadilan besar jika saya hancur,” tutur Ali Hussain Khan.
“Saya tidak punya siapa-siapa sekarang, tetapi saya harus tetap kuat,” katanya.
Anehnya, dokter setempat juga awalnya tak bisa mendeteksi penyakit yang diderita oleh anak-anak Nabi Hussain Khan dan Razia.
“Para dokter sama tidak mengertinya dengan kami. Jika salah satu dari mereka memberi tahu kami bahwa anak-anak kami memiliki semacam masalah genetik, kami tentu akan berhenti memiliki anak," kata Nabi Hussain Khan.
Ayah dan ibu Ali Hussain Khan baru mengetahui tentang progeria pada tahun 1995 setelah menemui seorang dokter di Kolkata yang mengatakan bahwa penyakit ini tidak dapat disembuhkan.