Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kapal Pengungsi Rohingya Terbalik di Perairan Malaysia-Thailand, Ratusan Orang Hilang
Advertisement . Scroll to see content

Aparat Myanmar Tembak Mati Demonstran, Singapura: Itu Aib Negara, Memalukan!

Jumat, 05 Maret 2021 - 11:54:00 WIB
Aparat Myanmar Tembak Mati Demonstran, Singapura: Itu Aib Negara, Memalukan!
Singapura mengecam tindakan brutal aparat Myanmar menembakan warga sipil yang menggelar unjuk rasa menentang junta militer. (Foto: Reuters).
Advertisement . Scroll to see content

SINGAPURA, iNews.id - Penembakan brutal aparat Myanmar terhadap demonstran memicu keprihatinan dunia. Singapura menilai tindakan polisi memberondongkan peluru tajam kepada warga sipil merupakan hal memalukan.

“Itu ‘aib negara’, puncak dari rasa malu nasional bagi angkatan bersenjata di negara mana pun yang mengerahkan senjatanya kepada rakyatnya sendiri,” kata Menteri Luar Negeri Singapura, Vivian Balakrishnan, dikutip dari Reuters, Jumat (5/3/2021).

Amarah Balakrishnan merespons laporan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang baru saja mengumumkan setidaknya 54 demonstran tewas sejak kudeta 1 Februari. Tidak hanya itu, lebih dari 1.700 orang ditangkap oleh aparat Myanmar, termasuk 29 wartawan.

Balakrishnan dan pemerintah negara tetangga di Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) menyerukan pembebasan tahanan politik oleh junta militer Myanmar, termasuk pemimpin pemenang pemilu Aung San Suu Kyi.

Dia mengatakan, para menteri luar negeri ASEAN setiap hari berkoordinasi satu sama lain membahas Myanmar. Namun, kata dia, meskipun negara luar mendesak dihentikannya kekerasan, militer Myanmar tetap akan bersikeras dengan ‘caranya sendiri’.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut