Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Trump Masih Yakin Arab Saudi Akan Berdamai dengan Israel
Advertisement . Scroll to see content

Arab Saudi Dinilai Terus Ikut Campur Masalah Iran, Teheran Beri Ancaman Tegas

Kamis, 10 November 2022 - 08:27:00 WIB
Arab Saudi Dinilai Terus Ikut Campur Masalah Iran, Teheran Beri Ancaman Tegas
Menteri Keamanan dan Intelijen Iran, Esmail Khatib. (Foto: iranpress)
Advertisement . Scroll to see content

TEHERAN, iNews.id - Iran memperingatkan Arab Saudi bahwa kesabaran Teheran bisa habis jika konflik keduanya terus berlanjut. Jika hal itu terjadi, Iran bisa menyerang Arab Saudi dan stabilitas keamanan wilayah akan kacau.

Hal itu disampaikan Menteri Keamanan dan Intelijen Iran, Esmail Khatib pada Rabu (9/11/2022) seperti dikutip dari kantor berita semi-resmi Fars.

"Hingga saat ini, Iran telah mengadopsi kesabaran strategis dengan rasionalitas yang tegas, tetapi tidak dapat menjamin bahwa itu tidak akan habis jika permusuhan berlanjut," kata Esmail Khatib.

"Jika Iran memutuskan untuk membalas dan menghukum, kerajaan akan runtuh dan negara-negara ini tidak akan mengalami stabilitas lagi," katanya.

Iran menuduh musuh asing mengobarkan kerusuhan yang berkecamuk pasca-kematian perempuan Kurdi Iran, Mahsa Amini dalam tahanan polisi moral September lalu. Dia ditangkap karena diduga melanggar aturan ketat tentang berpakaian di Iran.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut