Arab Saudi Fasilitasi Pemulangan 700.000 Jemaah Umrah yang Terjebak akibat Pandemi Covid
MAKKAH, iNews.id - Arab Saudi akan memfasilitasi pemulangan sekitar 700.000 jemaah umrah dari berbagai negara yang terjebak akibat aturan pembatasan selama pandemi Covid-19.
Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Mohammed Saleh Benten mengatakan, mereka berada di Makkah dan Madinah sejak pandemi virus corona yakni pada awal 2020.
"Ada lebih dari 600.000 jemaah umrah di Makkah dan lebih dari 100.000 jemaah di Madinah saat pandemi yang mengarah pada penutupan Dua Masjid Suci," katanya, dikutip dari Saudi Gazette, Jumat (5/2/2021).
Benten melanjutkan, Saudi mampu mengatasi pandemi karena mengerahkan semua energi dan kemampuan, melibatkan unsur pemerintah dan swasta, demi melayani umat Islam serta semua kalangan yang ingin datang ke negaranya.
Sementara itu berbicara tentang musim haji, dia mengatakan kementerian bekerja sama dengan pihak terkait, telah menyusun rencana implementasi berdasarkan pengalaman pada tahun lalu.