Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bersiap Diserang Amerika, Venezuela Sebar Ribuan Rudal Igla-S Buatan Rusia
Advertisement . Scroll to see content

AS Tuding Pejabat India Jadi Dalang Rencana Pembunuhan di New York

Kamis, 30 November 2023 - 04:32:00 WIB
AS Tuding Pejabat India Jadi Dalang Rencana Pembunuhan di New York
Amerika Serikat menuding pejabat India menjadi dalang rencana pembunuhan warganya yang dituduh sebagai tokoh separatis di New York (Foto: Daily Star)
Advertisement . Scroll to see content

NEW YORK, iNews.id - Amerika Serikat menuding pejabat India menjadi dalang rencana pembunuhan warganya. India disebut mengincar tokoh Sikh yang dicap sebagai separatis.

Pelaku teridentifikasi sebagai Nikhil Gupta (52) yang bekerja di bawah pengawasan pejabat India. Sasaran pelaku yakni tokoh Sikh Gurpatwant Singh Pannun. Dia merupakan warga negara ganda Amerika Serikat dan Kanada. 

Melansir dari Reutres, Kamis (30/11/2023), Gupta sudah ditangkap oleh otoritas Ceko pada Juni dan menunggu ekstradisi. 

"Terdakwa berkomplot dari India untuk membunuh, tepat di sini di New York City, seorang warga negara AS keturunan India yang secara publik mendukung pembentukan negara berdaulat bagi Sikh," kata Jaksa Manhattan Damian Williams.

Tuntutan ini muncul setelah pejabat senior pemerintahan mengatakan bahwa pihak berwenang AS telah menggagalkan rencana pembunuhan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Related News

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut