Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Duh, Korut Tembakkan Roket Artileri saat Menhan AS Hegseth Berkunjung ke Perbatasan Korsel
Advertisement . Scroll to see content

Atlet Korut Terancam Dihukum gara-gara Selfie dan Tersenyum bareng Atlet Korsel di Olimpiade Paris

Selasa, 27 Agustus 2024 - 06:40:00 WIB
Atlet Korut Terancam Dihukum gara-gara Selfie dan Tersenyum bareng Atlet Korsel di Olimpiade Paris
Para pemain tenis meja dari Korea Selatan, Korea Utara, dan China berswafoto setelah mereka memenangkan Olimpiade Paris 2024, akhir Juli lalu. (Foto: tangkapan layar/X)
Advertisement . Scroll to see content

Dikatakan bahwa program pembersihan itu berupa proses penilaian ideologis tiga tahap yang dilakukan oleh Kementerian Olahraga Korut. Tujuannya adalah untuk membersihkan pikiran para pemain dari pengaruh budaya "non-sosialis" yang terbawa pulang dari luar negeri.

Sebelum berangkat ke Paris, para atlet Korut dilaporkan telah diwanti-wanti atau diberi instruksi khusus agar tidak berinteraksi dengan warga Korsel atau atlet asing lainnya di olimpiade. Jika tidak, mereka menghadapi konsekuensinya.

Jika para pemain menentang arahan itu, mereka bisa dihukum, meski hukumannya sendiri tidak jelas. Ketika Tim Nasional Sepak Bola Korea Utara gagal mencetak gol di Piala Dunia 2010, mereka ditegur di depan umum dan harus menanggung serangan kritik selama enam jam, menurut Telegraph. Pelatih timnas negara komunis itu kemudian dipecat dan dijadikan kuli bangunan di area proyek konstruksi.

Editor: Ahmad Islamy Jamil

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut