Bayi Ini Lahir di Madinah dari Ibu Positif Corona, Diberi Nama Umar
MADINAH, iNews.id – Arab Saudi mencatatkan kelahiran bayi pertama dari seorang ibu yang terinfeksi virus corona (Covid-19). Perempuan dari Afghanistan itu melahirkan putranya di Kota Madinah, menurut laporan media setempat.
Bayi yang diberi nama Umar itu dilahirkan di Rumah Sakit Uhud, Madinah, Kamis (9/4/2020) waktu setempat. Peristiwa ini dianggap sebagai kasus pertama di Arab Saudi untuk bayi yang dilahirkan dari ibu yang terinfeksi Covid-19.
“Perempuan Afghanistan itu datang ke Rumah Sakit Uhud pada 6 Sya’ban (30 Maret) dan menunjukkan gejala virus corona,” ungkap Juru Bicara Kementerian Kesehatan Arab Saudi, Muayyad Abunq, kepada televisi pemerintah seperti dikutip Alarabiyah, Sabtu (11/4/2020).
“Dia (perempuan itu) diberi perawatan yang dibutuhkan dan melahirkan bayi laki-laki pada Hari Kamis yang dia beri nama Umar. Baik ibu maupun anak lelakinya, baik-baik saja dan dalam kondisi kesehatan yang baik,” ucap Muayyad.
Karantina wilayah telah diberlakukan di Kota Madinah sebagai bagian dari langkah-langkah Kerajaan Arab Saudi untuk menahan laju wabah corona. Menteri kesehatan Arab Saudi pada awal pekan mengatakan, empat penelitian berbeda menunjukkan bahwa jumlah kasus infeksi virus corona di negara itu bisa saja mencapai antara 10.000 hingga 200.000 kasus dalam beberapa pekan ke depan.
Arab Saudi mengonfirmasi 364 kasus infeksi baru dan tiga kematian akibat virus Covid-19 pada Jumat (10/4/2020) kemarin. Dengan begitu, total ada 2.919 kasus infeksi Covid-19 di negeri itu.
Editor: Ahmad Islamy Jamil