Bom Meledak di Depan Gereja di Yunani, 1 Polisi Luka
ATHENA, iNews.id - Bom rakitan meledak di depan gereja di Athena, Yunani, Kamis (27/12/2018) pagi waktu setempat. Seorang polisi yang sedang melintas di lokasi terkena pecahan.
Bom tersebut diketahui berdaya ledak rendah sehingga tak menimbulkan dampak mematikan. Sementara itu luka pada korban tak sampai mengancam nyawanya. Dia kini dirawat di rumah sakit.
Menurut keterangan polisi, sebagaimana dilaporkan AFP, ledakan terjadi pukul 07.10 waktu setempat di daerah elite Kolonaki.
Jalan di lokasi ditutup sementara untuk pemeriksaan. Sejauh ini belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab.
Serangan bom rakitan marak di Yunani beberapa tahun terakhir, mengincar pusat kekuasaan dan kantor-kantor kedubes. Kelompok sayap kiri kerap dipersalahkan sebagai pelaku. Namun tak ada bukti keterlibatan kelompok ini.
Peristiwa ini berlangsung tak sampai dua pekan setelah ledakan di luar kantor surat kabar Skai yang berlokasi di pinggir laut Athena. Ledakan menyebabkan kerusakan masif tapi tak menimbulkan korban. Tak ada pihak yang bertanggung jawab.
Editor: Anton Suhartono