Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Trump Sebut Amerika Negara Nuklir Nomor 1, Rusia Nomor 2 dan China Ke-3
Advertisement . Scroll to see content

China Klaim Populasi Muslim Uighur di Xinjiang Naik 16,2 Persen sejak 2010

Senin, 14 Juni 2021 - 21:16:00 WIB
China Klaim Populasi Muslim Uighur di Xinjiang Naik 16,2 Persen sejak 2010
Populasi etnik Uighur di Xinjiang, China, diklaim tumbuh 16,2 persen dalam 10 tahun terakhir. (Foto: Dok.)
Advertisement . Scroll to see content

Populasi penduduk di Xinjiang lebih banyak kalangan anak muda karena penduduk berusia di atas 60 tahun hanya 11,28 persen. Angka itu lebih kecil dibandingkan dengan persentase penduduk lansia secara nasional yang rata-rata sebanyak 18,7 persen.

Jumlah penduduk Xinjiang yang memiliki tingkat pendidikan perguruan tinggi dalam satu dekade terakhir juga meningkat dari 10.635 orang menjadi 16.536 orang per 100.000 jiwa penduduk. Demikian pula untuk pendidikan sekolah tingkat atas, naik dari 11.582 menjadi 13.208 orang per 100.000 penduduk.

Data sensus juga menunjukkan, jumlah orang yang tinggal di kota-kota besar di Xinjiang menyumbang 56,53 persen dari total populasi wilayah itu. Sementara, penduduk yang tinggal di perdesaan menyumbang 43,47 persen.

Dibandingkan dengan sensus 2010, proporsi penduduk perkotaan di Xinjiang naik 13,73 persen.

China menggelar sensus penduduk secara nasional pada Oktober-November 2020. Sensus juga dilakukan terhadap penduduk asing.

Editor: Ahmad Islamy Jamil

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut