Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : TNI Siap Kirim Tiga Brigade Komposit Pasukan Perdamaian ke Gaza, Dipimpin Jenderal Bintang Tiga
Advertisement . Scroll to see content

Desak Gencatan Senjata di Gaza, Erdogan Kunjungi Kanselir Jerman

Jumat, 17 November 2023 - 13:09:00 WIB
Desak Gencatan Senjata di Gaza, Erdogan Kunjungi Kanselir Jerman
Presiden Turki Tayyip Erdogan akan berkunjung ke Jerman. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

BERLIN, iNews.id - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan akan melakukan kunjungan singkat ke Berlin, Jumat (17/11/2023) malam. Erdogan dijadwalkan bertemu dengan Kanselir Olaf Scholz untuk membahas gencatan senjata untuk menyelesaikan konflik di Gaza.

Melansir dari Arab News, Jerman dan Turki mempunyai ikatan yang erat meski banyak berbeda pandangan. Jerman merupakan rumah bagi lebih dari 3 juta orang keturunan Turki. 

Selain itu, Turki juga sekutu NATO yang juga penting dalam upaya mengendalikan aliran pengungsi dan migran ke Eropa.

Kunjungan ini diprediksi akan membahas konflik di Gaza yang terjadi sejak 7 Oktober.

Jerman merupakan sekutu Israel dan menentang gencatan senjata. Posisi itu sangat bertolak belakang dengan sikap Turki.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut