Dikarantina Seorang Diri, Perempuan Ini malah Diperkosa Beramai-ramai
NEW DELHI, iNews.id - Seorang perempuan di India, menjadi korban pemerkosaan beramai-ramai. Dia dikarantina sejenak terkait pemberlakuan lockdown nasional akibat wabah virus corona.
Peristiwa ini terjadi di Distrik Sawai Madhopur, Negara Bagian Rajasthan, pada pekan lalu. Fasilitas tempat dia dikarantina yakni bangunan sekolah yang sepi.
Pejabat kepolisian setempat Parth Sharma mengatakan, korban bukan warga di daerah tersebut, melainkan pendatang.
Perempuan yang mengandalkan penghasilan sebagai pekerjaan harian itu berjalan kaki puluhan kilometer untuk pulang ke kampung halaman karena kehilangan pendapatan.
Di tengah jalan, dia mendatangi kantor polisi untuk meminta tumpangan tinggal sementara sebelum melanjutkan perjalanan. Karena mengetahui perempuan itu pendatang, petugas pun mengarahkan agar dia menjalani karantina sejenak.