Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Asyik! Siswa Sekolah Rakyat Dapat MBG 3 Kali Sehari
Advertisement . Scroll to see content

Dinilai Terlalu Banyak Makan, Pria Ini Dilarang Masuk Restoran All You Can Eat

Minggu, 28 November 2021 - 11:23:00 WIB
Dinilai Terlalu Banyak Makan, Pria Ini Dilarang Masuk Restoran All You Can Eat
Pria di China dilarang makan prasmanan atau all you can eat di sebuah restoran BBQ. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

SHANGHAI, iNews.id - Seorang pria di China dilarang makan prasmanan atau all you can eat di sebuah restoran BBQ. Larangan itu dikeluarkan pihak pengelola karena dia makan terlalu banyak tiap kali mengunjungi restoran.

Tuan Kang yang merupakan penyiar acara makan-makan langsung atau live-streamer dilarang makan prasmanan oleh pengelola Handadi Seafood BBQ Buffet yang berada di Kota Changsha, China.

Dilansir dari Firstpost, saat kunjungan pertama Kang ke restoran tersebut, dia memakan 1,5 kg trotter babi. Pada kunjungannya yang lain, Kang bahkan menghabiskan hampir 4 kg udang. 

Pemilik restoran yang terkejut pun mengatakan, Kang mengkonsumsi seluruh nampan berisi kaki babi, minum 20-30 botol susu kedelai, dan menggunakan nampan untuk mengambil semua udang. 

“Setiap kali dia datang ke sini, saya kehilangan beberapa ratus yuan,” kata pemilik restoran itu kepada Hunan TV.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut