Film Kisahkan Bocah Gaza Hind Rajab Masuk Nominasi Oscar 2026
"Kami bangga mengumumkan bahwa 'The Voice of Hind Rajab' karya Kaouther Ben Hania, yang didukung oleh Dana Laut Merah, dinominasikan untuk Film Fitur Internasional Terbaik di Oscar 2026. Nominasi ini mencerminkan kekuatan visi kreatif di balik film tersebut dan komitmen tim yang menghidupkannya," bunyi pernyataan Red Sea Film Foundation, dikutip Minggu (25/1/2026).
Film ini diputar perdana di Festival Film Internasional Venesia pada September 2025 dan langsung memicu sensasi, mendapat tepuk tangan meriah selama 23 menit yang memecahkan rekor.
The Voice of Hind Rajab juga memenangkan Juri Utama Singa Perak, penghargaan tertinggi kedua di festival tersebut.
Dengan nominasi Oscar, The Voice of Hind Rajab bergabung dengan jajaran film internasional paling terkenal tahun ini.
Editor: Anton Suhartono