Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Inara Rusli Kena Mental usai Dilaporkan Terkait Dugaan Perzinaan dengan Suami Wardatina Mawa?
Advertisement . Scroll to see content

Foto Dokter Mengoperasi Boneka Teddy Bear Viral, Kisahnya Bikin Haru

Kamis, 04 Oktober 2018 - 17:28:00 WIB
Foto Dokter Mengoperasi Boneka Teddy Bear Viral, Kisahnya Bikin Haru
Aksi McNeely mengoperasi boneka teddy bear (Foto: Twitter)
Advertisement . Scroll to see content

HALIFAX, iNews.id - Dokter bedah di Kanada, Daniel McNeely, menjadi perbincangan di media sosial setelah mengoperasi boneka teddy bear. Boneka itu milik anak berusia delapan tahun, Jackson McKie, pasiennya yang harus menjalani operasi.

Dokter bedah saraf di IWK Health Centre, Halifax, Nova Scotia, itu mengunggah foto saat dia mengoperasi teddy bear di akun Twitter-nya, Minggu (30/9/2018).

Di posting-an itu, McNeely menyertakan kisah sekilas yang membikin haru, mengapa dia mengoperasi boneka kecil layaknya manusia. Posting-an itu di-retweet lebih dari 11.000 kali dan mendapat lebih dari 26.000 like.

Sebelum dioperasi, Jackson meminta McNeely memperbaiki mainan kesukaannya yang diberi nama Little Baby. Karena sangat menyukainya, Jackson membawa serta Little Baby selama operasi berlangsung.

Jackson mengidap kelainan pada kepala atau hydrocephalus, pembengkakan di otak karena cairan. Dia menderita hydrocephalus sejak lahir. Namun karena belakangan ini Jackson mengeluh sakit kepala luar biasa, dokter pun mengoperasinya. McNeely sudah menangani penyakit Jackson sejak lahir.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut