Hamas Pelajari Respons Israel soal Proposal Gencatan Senjata Terbaru
KAIRO, iNews.id - Hamas telah mendapat jawaban resmi dari pemerintah Israel atas proposal gencatan senjata terbarunya. Setelah ini Hamas akan mempelajarinya sebelum memberikan tanggapan.
Proses negosiasi gencatan senjata antara Israel dan Hamas masih buntu setelah 6 bulan pecahnya perang. Hamas menginginkan penghentian perang secara permanen, penarikan seluruh pasukan Israel dari Gaza, serta pemulangan seluruh pengungsi sampai ke Gaza Utara. Namun Israel menolak tuntutan tersebut.
“Hamas telah menerima tanggapan resmi dari penjajah Zionis terhadap proposal yang disampaikan kepada mediator Mesir dan Qatar pada 13 April,” kata Khalil Al Hayya, pejabat Hamas yang tinggal di Qatar, dikutip dari Reuters, Sabtu (27/4/2024).
Delegasi Mesir berkunjung ke Israel pada Jumat kemarin untuk berdiskusi dengan para pejabat guna mencari cara untuk memulai kembali perundingan guna mengakhiri konflik.
Seorang pejabat Israel yang meminta namanya tak dipublikasikan mengatakan, pihaknya tidak memiliki usulan baru untuk diajukan. Namun Israel bersedia mempertimbangkan gencatan senjata terbatas dengan imbalan pembebasan 33 sandera, turun dari sebelumnya 40 orang.