Hamas Sambut Baik Resolusi PBB soal Gencatan Senjata di Gaza, Siap Bekerja Sama
KAIRO, iNews.id - Kelompok perlawanan Palestina Hamas dan Jihad Islam serta Pemerintah Otoritas Palestina menyambut baik diadopsinya resolusi Dewan Keamanan PBB yang mendukung proposal gencatan senjata di Gaza. Resolusi itu didukung oleh 14 negara anggota Dewan Keamanan, sementara satu negara yakni Rusia abstain.
Hamas menyatakan siap bekerja sama dengan mediator dalam melaksanakan prinsip-prinsip rencana tersebut. Kelompok perlawanan yang berkuasa di Jalur Gaza itu menyambut baik isi resolusi yang menegaskan gencatan senjata permanen di Gaza, penarikan penuh pasukan Israel, pertukaran tahanan, pemulangan pengungsi ke wilayah tempat tinggal mereka, hingga rekonstruksi.
Selain itu, Hamas juga menolak perubahan atau pengurangan demografi di wilayah Gaza serta mendukung pengiriman bantuan yang diperlukan kepada penduduknya.
Secara terpisah, Jihad Islam juga merespons positif poin-poin dalam resolusi, terutama dalam hal membuka pintu untuk mencapai penghentian agresi secara menyeluruh dan penarikan total pasukan Israel dari Jalur Gaza.
Di Tepi Barat, Pemerintah Otoritas Palestina, rival politik Hamas, juga menyambut baik resolusi tersebut. Kepresidenan Palestina setuju dengan resolusi apa pun yang menyerukan gencatan senjata segera di Gaza serta menjaga kesatuan tanah Palestina.