Hasil Studi Memperkirakan 60 Juta Orang di India Terinfeksi Covid-19
NEW DELHI, iNews.id - Dewan Riset Medis India (ICMR) memperkirakan lebih dari 60 juta orang India telah terinfeksi Covid-19. Jumlah tersebut lebih tinggi dari angka resmi yang dirilis pemerintah.
Berdasarkan data resmi yang dirilis Kementerian Kesehatan (Kemenkes) India, Selasa (29/9/2020), di negara itu terdapat lebih dari 6,1 juta orang terinfeksi Covid-19 dan angka kematian hampir mencapai 100.000.
Angka-angkat tersebut menempatkan India di belakang Amerika Serikat sebagai negara terdampak Covid-19. Di AS, jumlah infeksi melewati angka 7 juta kasus, dan angka kematian lebih dari 206.000.
Tapi, menurut survei serologis--yang menguji darah untuk antibodi tertentu untuk memperkirakan proporsi populasi yang melawan virus--menunjukkan angka infeksi di India 10 kali lipat lebih besar dari angka yang dirilis pemerintah. Artinya, penularan Covid-19 di India bisa mencapai 60 juta kasus saat ini.
"Kesimpulan utama dari survei serologis ini adalah satu dari 15 orang berusia lebih dari 10 tahun telah terpapar SARS CoV-2 pada Agustus," kata Dewan Riset Medis India (ICMR), Balram Bhargava, dikutip dari Aljazeera, Rabu (30/9/2020).