Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kronologi Lengkap Nessie Judge Dikecam Netizen Jepang gegara Pajang Foto Junko Furuta
Advertisement . Scroll to see content

Hilang Sepekan, YouTuber AS Ditemukan Tewas Mengambang di New York

Rabu, 26 Juni 2019 - 08:55:00 WIB
Hilang Sepekan, YouTuber AS Ditemukan Tewas Mengambang di New York
Desmond Amofah. (FOTO: doc. Youtube)
Advertisement . Scroll to see content

NEW YORK, iNews.id - YouTuber Amerika Serikat (AS) Desmond Amofah, yang lebih dikenal sebagai "Etika," ditemukan tewas di New York hampir sepekan setelah menghilang.

Pria berusia 29 tahun ini dikenal lewat aksinya bermain dan mengkritik game Nintendo.

Dilaporkan AFP, Rabu (26/6/2019), sehari sebelum menghilang, dia membuat para penggemarnya resah dengan memposting video berdurasi delapan menit yang menyuarakan pikiran untuk bunuh diri.

Polisi New York melaporkan, dia menghilang setelah melakukan percakapan telepon pada pukul 20.00 pada 19 Juni.

Polisi meluncurkan seruan ke publik dengan memposting fotonya di media sosial sebagai upaya untuk menemukan Amofah, seorang warga wilayah Brooklyn di New York.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut