Horor! Penampakan Hebatnya Kebakaran Hutan Israel, Api Lahap Mobil di Jalan Penumpang Berlarian
JAKARTA, iNews.id - Video dahsyatnya kebakaran hutan di Israel, tepatnya di dekat Yerusalem, menjadi viral di media sosial. Peristiwa mengerikan itu berlangsung pada Rabu (30/4/2025) di jalan tol yang menghubungkan Yerusalem dengan Tel Aviv.
Salah satu video, sebagaimana dipubikasikan otoritas pemadam kebakaran Israel, menunjukkan api menjilat di pinggir jalan tol, sangat dekat dengan mobil yang melintas.
Petugas menyetop kendaraan yang melintas di Route 1 yang menghubungkan Yerusalem dengan Tel Aviv, lalu meminta pengemudi dan penumpang turun kemudian lari menyelamatkan diri.
Para pengemudi menghadapi api yang menjilat-jilat ke arah kendaraan mereka di sepanjang jalan tol tersebut.
Linor Attias, wakil direktur United Natzalah, organisasi relawan medis sukarela Israel, dalam video yang dia buat, mengatakan orang-orang berlarian meninggalkan mobil mereka begitu saja demi menyelamatkan diri.