Houthi Tenggelamkan Kapal Kargo Inggris dan Rontokkan Drone AS
Sementara itu Operasi Perdagangan Maritim Inggris (UKMTO) menyatakan, mereka menerima laporan insiden di 35 mil laut selatan Al Mukha, Yaman. Ledakan mengakibatkan kerusakan pada kapal.
Sementara itu, selain menembak kapal kargo Inggris dengan rudal balistik, Houthi juga menembak jatuh drone militer Amerika Serikat (AS) di Hodaida.
Kelompok Houhti Yaman menyerang kapal-kapal kargo yang terkait dengan Israel, Amerika Serikat, dan Inggris, di Laut Merah sebagai bentuk solidaritas terhadap warga Gaza yang diserang pasukan Zionis. Serangan itu menyebabkan banyak kapal-kapal dagang negara Barat menghindari perairan tersebut karena khawatir akan menjadi target. Beberapa kapal kargo terkena rudal, bahkan ada yang disandera.
Awalnya, Houthi hanya mengincar kapal Israel atau yang terkait dengan negara Yahudi itu, namun diperluas mengincar kapal-kapal dagang AS dan Inggris setelah kedua negara menyerang wilayah Yaman.
Editor: Anton Suhartono