Iran Ungkap Puluhan Rudal Diluncurkan ke Israel untuk Membela Diri
JAKARTA, iNews.id - Perang antara Iran dan Israel pecah usai Korps Pengawal Revolusi Islam Iran meluncurkan puluhan drone dan rudal ke Israel, (13/4/2024) malam. Serangan itu disebut sebagai pembelaan diri Iran usai beberapa perwira militernya tewas akibat serangan Israel.
Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Iran menegaskan, hal itu dilakukan atas tindakan agresif rezim Zionis terhadap Kedutaan Besar Republik Islam Iran di Damaskus.
"Pada hari ini (14 April 2024) angkatan bersenjata Republik Islam Iran dalam menjalankan hak wajarnya untuk membela diri seperti yang diatur dalam pasal 51 Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa," tulis keterangan resmi Kemlu Iran, Minggu (14/4/2024).
Kemlu Iran juga menegaskan bahwa peluncuran puluhan rudal itu pembalasan terhadap agresi militer berulang-ulang rezim Zionis yang menewaskan para penasihat militer Iran yang secara resmi hadir di Suriah atas undangan pemerintah Suriah dan beraktivitas di sana.
"Serangkaian serangan militer dilakukan oleh Angkatan Bersenjata Iran terhadap pangkalan militer rezim Zionis," katanya.