Israel Gempur Suriah Habis-habisan, Pemerintah Ngadu ke PBB
Selasa, 10 Desember 2024 - 14:50:00 WIB
Serangan tersebut menandai salah satu serangan udara terbesar Israel dalam sejarah, menargetkan pangkalan militer, pangkalan udara, sistem rudal permukaan ke udara, fasilitas produksi senjata dan penyimpanan.
Surat kabar Israel Yedioth Ahronoth melaporkan, untuk pertama kali sejak lebih dari 50 tahun, Israel menyerang semua pangkalan udara Suriah menggunakan ratusan jet tempur dan drone.
Serangan sejauh ini menargetkan hampir 300 lokasi.
Selain itu pasukan Zionis juga memasuki wilayah Suriah di zona penyangga. Lokasi itu di luar Dataran Tinggi Golan yang diduduki atas perintah langsung Perdana Menteri Benjamin Netanyahu dan Menteri Pertahanan Katz.
Editor: Anton Suhartono