Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ini Media Sosial yang Dilarang Digunakan Anak di Australia  
Advertisement . Scroll to see content

Jutaan Ikan Mati, Penduduk Keluhkan Bau Busuk

Minggu, 19 Maret 2023 - 07:03:00 WIB
Jutaan Ikan Mati, Penduduk Keluhkan Bau Busuk
Jutaan ikan mati terdampar di tenggara Australia. (Foto: Tangkapan layar Twitter)
Advertisement . Scroll to see content

CANBERRA, iNews.id - Jutaan ikan mati terdampar di tenggara Australia. Menurut pihak berwenang dan ilmuwan, fenomena itu disebabkan oleh banjir dan cuaca panas.

Departemen Industri Primer di negara bagian New South Wales menjelaskan, kematian ikan bertepatan dengan gelombang panas yang memberi tekanan pada sistem yang sebelumnya mengalami kondisi ekstrem akibat banjir besar. 

Kadar oksigen diperkirakan menjadi sangat rendah saat banjir surut. Padahal ikan membutuhkan lebih banyak oksigen saat cuaca lebih hangat. 

Akibat fenomena jutaan ikan mati ini, penduduk Kota Pedalaman Menindee mengeluhkan bau yang tidak sedap. 

“Kami baru saja mulai membersihkan. Anda seperti berjalan-jalan dalam kekacauan dan mencium bau busuk ini. Sangat bau dan mengerikan melihat semua ikan mati itu,” kata Jan Dening, warga setempat.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut