Kakak Adik Ditemukan Kurus dan Malnutrisi setelah Hilang 27 Hari di Hutan Amazon
BRASILIA, iNews.id - Kakak beradik di Brasil berhasil ditemukan setelah 27 hari hilang di hutan Amazon. Namun saat ditemukan, keduanya sangat kurus dan mengalami malnutrisi yang parah.
Gleson Carvalho Ribeiro (8) dan Glaco Carvalho Ribeiro (6) berhasil ditemukan dan dilarikan ke rumah sakit. Bahkan para ahli menyampaikan pedoman kesehatan kepada dokter di Manicore untuk memastikan keselamatan mereka.
Awalnya, keduanya pergi ke hutan untuk berburu burung. Keduanya meninggalkan rumahnya di Manicore, Brasil, 18 Februari.
Namun sejak saat itu, keduanya tak juga kembali. Pemadam kebakaran dan departemen kepolisian setempat yang sebelumnya melakukan upaya pencarian telah memutuskan menghentikan pencarian setelah upaya mereka sia-sia.