Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jatuh saat Dubai Airshow, Jet Tempur India Tejas Pernah Diminati Indonesia Diborong Malaysia
Advertisement . Scroll to see content

Kapal Militer China Langgar Batas Wilayah Malaysia 89 Kali dalam 3 Tahun

Selasa, 14 Juli 2020 - 16:26:00 WIB
Kapal Militer China Langgar Batas Wilayah Malaysia 89 Kali dalam 3 Tahun
Kapal militer China 89 kali langgar batas wilayah perairan Malaysia di Laut China Selatan (Foto: Open Street Map)
Advertisement . Scroll to see content

KUALA LUMPUR, iNews.id - Fakta mengejutkan soal konflik Laut China Selatan datang dari Malaysia. Hasil Laporan Auditor-General Seri Ke-3 mengungkap, kapal-kapal militer China melanggar batas perairan Malaysia sebanyak 89 kali dalam 3 tahun, yakni 2016 sampai 2019

Disebutkan, kapal militer China melanggar batas wilayah di perairan Sabah dan Sarawak.

Dari 89 insiden tersebut, Penjaga Pantai China (CCG) menyusup perairan Malaysia 72 kali dan sisanya dilakukan Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat (PLAN).

"Hasil audit kami mengungkap alasan keberadaan CCG dan PLAN untuk menunjukkan kehadiran China sehubungan dengan klaim atas Laut China Selatan, terutama di wilayah Beting Patinggi Ali (BPA)," demikian isi laporan, dikutip dari The Star, Selasa (14/7/2020).

Penyusupan kapal CCG meningkat pada 2017, namun menurun pada 2018 dan 2019. Meski demikian, sebagai penggantinya China menempatkan kapal-kapal PLAN di zona maritim Malaysia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut