Kelinci Terbesar di Dunia Dicuri dari Kebun, Polisi Buru Pelaku
LONDON, iNews.id – Kelinci terbesar di dunia bernama Darius dicuri dari kebun pemiliknya di Inggris. Polisi kini tengah memburu pencuri hewan itu.
Kepolisian Mercia Barat mengungkapkan, kelinci dengan bulu berwarna coklat-putih itu menghilang pada Sabtu (10/4/2021) malam dari kandangnya di Desa Stoulton, Inggris Tengah.
Pemilik kelinci itu, Annette Edwards, membuat cuitan di Twitter keesokan harinya, mengatakan bahwa dia sangat bersedih atas kehilangan binatang peliharaannya itu. Dia pun menawarkan hadiah 2.000 poundsterling (sekitar Rp40 juta) bagi siapa pun yang bisa mengembalikan Darius dengan selamat, menurut The Guardian.
“Darius terlalu tua untuk berkembang biak sekarang. Jadi, tolong bawa dia kembali,” cuitnya.
Darius adalah kelinci dari ras contintental giant (raksasa kontinental). Dia diakui oleh Guinness World Records sebagai kelinci hidup terpanjang di dunia pada 2010, dengan ukuran panjang mencapai 129 cm.