Ketika Hotel Bintang 5 Berubah Fungsi Jadi Tempat Merawat Korban Virus Corona
MADRID, iNews.id - Spanyol memerintahkan semua hotel tak beroperasi normal untuk mendukung program pemerintah memerangi pandemi virus corona. Korban meninggal akibat virus corona di Negeri Matador merupakan yang tertinggi kedua di dunia di bawah Italia, yakni 10.935, hingga Sabtu (4/4/2020).
Semua hotel, termasuk bintang 5, berubah fungsi menjadi fasilitas medis dadakan, digunakan untuk menampung pasien sembuh dari Covid-19 untuk menjalani recovery.
Rumah-rumah sakit difokuskan untuk menangani pasien dalam kondisi memerlukan penanganan serius.
Madrid, wilayah paling parah diserang wabah virus corona, merupakan yang pertama memberlakukan kebijakan tersebut. Saat ini lebih dari 700 pasien dikarantina di hotel.
Di Barcelona, para pelaku bisnis perhotelan menyediakan 2.500 tempat tidur. Salah satu hotel bintang 5 yang melayani pasien corona adalah Melia Sarria yang teruka untuk pasien pada 29 Maret.